Tips Makanan Sehat dan Simpel Sesuai Jam Makan Kita

Tips Makanan Sehat dan Simpel Sesuai Jam Makan Kita

Tips Makanan Sehat Memilih buat menjadi pria pekerja tentu akan menuntut Sobat buat memiliki jadwal yang padat pula. Dengan keadaan ini, tentunya Sobat tidak akan memiliki waktu yang teratur buat memenuhi asupan gizi seimbang. Sehingga Sobat memilih jalan pintas memakan apapun tanpa mempertimbangkan gizinya dan makan sewaktu-waktu saat senggang tanpa adanya jadwal yang rapi.

Padahal, memiliki nutrisi yang cukup pada tubuh serta memiliki waktu makan yang teratur akan membantumu meningkatkan kinerja di kantor. Mengingat begitu pentingnya mempertimbangkan makanan yang masuk ke dalam tubuh, maka artikel ini akan memberikan beberapa tips makanan sehat dan praktis sesuai jam makanmu.

Yuk, cari tahu dengan membaca penjelasan di bawah ini.

1. Tips Makanan Sehat Pada Jam 7 Pagi

Pagi hari adalah waktu yang tepat buat memberi nutrisi yang cukup dan seimbang bagi tubuhmu. Sebab energi yang terkandung pada tubuhmu akan terkuras buat beraktivitas seharian. Sehingga dibutuhkan asupan buat mencukupi kebutuhanmu. Sobat bisa memulainya dengan mengonsumsi secangkir teh atau kopi karena mengandung kafein.

Sebagai tambahannya, penuhi kebutuhan protein dan vitamin dengan mengonsumsi buah, sayur, telur rebus, atau kacang yang dipanggang. Menu ini tentunya tidak membutuhkan waktu yang lama dalam menyiapkannya, sehingga waktu Sobat tidak akan terbuang banyak. Jika Sobat tak memiliki waktu atau bangun kesiangan, maka Sobat bisa memakan buah yang mengandung karbohidrat seperti pisang, atau alpukat yang mengandung lemak tak jahat.

2. Tips Makanan Sehat Pada Jam 10 Pagi

Pada jam ini, biasanya badan akan merasa lapar kembali. Namun, Sobat tak perlu memenuhi rasa kenyang dengan memberikan makanan berat. Cukup memberikan cemilan sehat dan praktis, rasa lapar pun sudah hilang. Sobat bisa memilih buah atau yogurt sebagai camilan tersebut atau mengonsumsi biji-bijian serta kacang-kacangan yang dipanggang, bukan digoreng.

Usahakan buat memilih buah yang mengandung banyak serat sehingga rasa kenyang dapat bertahan lebih lama tetapiSobat tidak kehilangan energi buat beraktivitas pada sisa hari Sobat. Jika sempat, Sobat bisa mengonsumsi teh hijau buat meningkatkan metabolisme dalam tubuh.

3. Pada Jam 1 Siang

Jam ini adalah jam makan siang. Banyak orang yang beranggapan bahwa makan siang adalah waktu yang tepat buat pembalasan. Sehingga porsi dan komposisi makanan pun tidak terjaga. Makanan dengan banyak kalori, lemak, terlalu manis merupakan salah satu pilihan orang pada umumnya. Sobat perlu mengubah anggapan tersebut. Pada makan siang, penuhi nutrisi yang belum tercukupi saat Sobat sarapan. Contoh nya mengonsumsi sup, atau ikan sebagai sumber protein dan vitamin. Sobat juga bisa mengkreasikan bahan makanan lainnya sesuai favoritmu. Tapi jangan lupa buat mencukupi kebutuhan protein dan vitamin.

4. Pada Jam 4 Sore

Pada jam ini, kebanyakan orang telah selesai melakukan aktivitas dan memiliki waktu santai. Terkadang pada saat ini, ada keinginan dari tubuh buat mencari cemilan. Sobat sangat boleh melakukannya. Terlebih Sobat sudah cukup bekerja keras selama jam kerja. Tetapi, nyemil akan menjadi hal yang tidak di perbolehkan jika cemilanmu tidak sehat. Sobat bisa memilih almond atau kacang yang dipanggang atau oven buat menuruti keinginan perut. Usahakan mengonsumsi dengan jumlah yang normal.

5. Pada Jam 7 Malam

salad sehat

Siapa bilang Sobat tidak boleh memiliki waktu makan malam? Makan malam tetap penting bagi tubuhmu. Hal yang dilarang tentunya makanan yang dikonsumsi saat malam hari. Sobat tak membutuhkan energi yang banyak buat beraktivitas, maka jangan mengonsumsi makanan berat. Sobat boleh membuat salad atau sup sebagai menu makan malam.